Translate

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Share it

Makanan Super Pemberi Kekebalan Tubuh


Teh Hijau Pemberi Kekebalan Tubuh

TUBUH yang sehat dan kuat serta kebal terhadap berbagai macam penyakit yang ditimbulkan dari perubahan cuaca yang sedang tak menentu menjadi sesuatu yang teramat penting, apalagi saat ini kita sedang menghadapi kewajiban berpuasa, dimana saat berpuasa selain jam makan yang berubah terkadang pola makan kita pun menjadi tak beraturan. Misalnya pada saat berbuka kita makan dengan makanan berat, masih dilanjutkan lagi pada saat tarawih dengan makanan yang berat pula. Asupan gizipun jarang sekali kita perhatikan dengan seksama.

Untuk itu perlu kiranya kita membahas makanan-makanan apa saja yang sangat disarankan dikonsumsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh.


Jeruk
Hampir semua buah jeruk kaya akan vitamin C. Banyaknya jenis jeruk yang dapat dipilih membuat jeruk menjadi sumber vitamin C yang baik. Vitamin C diperlukan untuk meningkatkan produksi sel darah putih, kunci untuk melawan infeksi. Karena tubuh tidak memproduksi atau menyimpan Vitamin C, maka asupan harian vitamin C ini sangat penting untuk memelihara kesehatan.



Paprika Merah
Tidak hanya terkandung dalam buah saja tapi juga sayuran, ternyata tiap ons paprika merah memiliki Vitamin C dua kali lipat dibanding jeruk, serta menjadi sumber makanan yang kaya beta karoten.



Brokoli
Brokoli merupakan 'makanan super' dengan segudang vitamin dan mineral yang siap untuk melakukan pertempuran melawan kuman atau infeksi. Dilengkapi dengan vitamin A, C, dan E, serta banyak antioksidan, brokoli adalah salah satu sayuran sehat yang sangat dianjurkan untuk dijadikan menu makanan sehari-hari.



Bawang Putih
Bawang putih meningkatkan sistem kekebalan tubuh berkaitan dengan tingginya kandungan senyawa sulphur, seperti allicin.



Jahe
Seperti vitamin C, jahe juga dapat membantu anda mencegah flu. Jahe membantu mengurangi nyeri kronis.



Bayam
Bayam kaya vitamin C, juga mengandung banyak antioksidan dan beta-karoten dan terbukti mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dalam melawan infeksi.



Yoghurt (Pisang)
Yoghurt diperkaya vitamin D, ia membantu merangsang sistem kekebalan tubuh untuk aktif membantu memerangi penyakit.



Kunyit
Kunyit banyak dimanfaatkan sehubungan kandungannya sebagai anti-inflamasi dalam mengobati osteoarthritis dan rheumatoid arthritis. Konsentrasi tinggi kurkumin, telah terbukti mengandung sifat melawan flu yang kuat dan sifat melawan pilek.



Teh Hijau
Mengandung flavonoid, yaitu sejenis antioksidan. Dibanding teh hitam, teh hijau relatif lebih baik dalam kandungan epigallocatechin gallate, atau EGCG, serta antioksidan lainnya. Selain itu juga merupakan sumber yang baik dari asam amino L-theanine, yang membantu dalam produksi senyawa yang melawan kuman dalam sel-T Anda. Teh hijau terbukti ampuh menghilangkan kelelahan dan keletihan, serta membantu penyembuhan penyakit kanker.


*dikutip dari berbagai sumber

0 Response to "Makanan Super Pemberi Kekebalan Tubuh"

Posting Komentar