Translate

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Share it

Jaga Jantung Agar Tetap Sehat

Joging untuk merawat Jantung
JANTUNG merupakan organ penting pemompa nutrisi dan oksigen ke seluruh bagian tubuh. Melalui pembuluh darah, keduanya dibawa dalam darah setelah dipompakan. Dalam satu hari, jantung diperkirakan berdetak setidaknya 100.800 kali untuk memompakan 7.000 liter aliran darah.

Aktivitas sehari-hari menuntut tubuh untuk tetap prima. Untuk itu menjaga jantung adalah hal utama bagi kesehatan. Menurut laman Reader's Digest, empat hal berikut merupakan hal yang perlu dihindari saat ingin memiliki tubuh yang bugar dengan jantung yang sehat.

Stres

Stres dan permusuhan tanpa disadari merupakan musuh utama bagi kesehatan jantung. Stres kronis dan penyakit jantung koroner terkait dengan kadar kolesterol tinggi, hipertensi dan sejumlah kebiasaan yang tidak sehat lain.

Merokok

Merokok diklaim menjadi penyebab satu dari lima kematian karena masalah kardiovaskuler. Merokok merusak pembuluh darah dengan menurunkan kolesterol baik (HDL), mengacaukan aliran darah dan berkontribusi terhadap tekanan darah tinggi. Merokok juga terkait dengan resistensi insulin.

Kurangnya Olahraga

Kalori yang tidak terbakar melalui bergerak akan tersimpan dalam tubuh sebagai lemak. Terlalu banyak lemak berarti meningginya trigliserida dan LDL, yang buruk bagi jantung Anda. The American Heart Association menyaankan minimal 20-30 menit latihan sehari untuk mencegah penyakit jantung.

Pola Makan Salah

Terlalu sering menyantam makanan cepat saji sebaiknya dikurangi. Makanan yang sehat sebaiknya dipilih ketimbang asupan yang terlalu asin, manis, dan berlemak trans.

Selain itu, cobalah masukkan beberapa jenis bahan makanan sehat berikut yang ramah dan bermanfaat bagi jantung.
  1. Oat, yogurt, dan minyak zaitun: mengandung serat larut dan kolesterol baik yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL).
  2. Salmon dan tuna: tinggi kadar omega-3 asam lemak baik mencegah serangan jantung.
  3. Tomat: kaya vitamin dan ntioxidan lycopene baik untuk jantung.
  4. Kacang walnut dan almon: kaya asam lemak esensial dapat membantu kelancaran pembuluh darah.
  5. Apel: mengandung quercetin, kimia anti-inflamasi yang dapat membantu mencegah penggumpalan darah.
  6. Bawang merah dan bawang putih: membantu menurunkan kadar kolesterol darah, serta meningkatkan sirkulasi darah dan mengecilkan kemungkinan pembekuan darah.
  7. Coklat hitam: kaya flavonoid mampu mencegah kolesterol menggumpal di pembuluh darah, yang pada menurunkan tekanan darah.

0 Response to "Jaga Jantung Agar Tetap Sehat"

Posting Komentar